Cara Menghilangkan Jerawat dengan Makanan Sehat |
Makan Alpukat
Sebuah studi di Lipids in Health and Disease menympulkan bahwa makanan yang kaya lemak baik (omega 3) bisa membantu mengurangi jerawat disamping untuk meningkatkan pandangan mental. Memakan alpukat, biji kacang mentah, zaitun dan minyak zaitun, dan ikan, seperti salmon alaska dan sarden, untuk menambah asupan gizi.Membatasi Susu
Salah satu hipotesis yang hangat diperdebatkan mengatakan bahwa susu bisa memperburuk kulit yang berjerawat. Ada opini yang kuat pada kedua pihak. Pada bulan September 2011 ada issue dari Dermatology World, majalah dari American Academy od Dermatology, William Danby, MD, dari divisi dermatology di Dartmouth Medical School, berkata bahwa pasien yang tidak memiliki latar belakang genetic untuk jerawat, susu tidak berakibat apapun pada jerawat. Susu tidak akan menyebabkan jerawat. Tetapi bagi mereka yang mempunyai kecenderungan berjerawat dan rentan terhadap efek dari susu, susu akan menyebabkan jerawat mereka semakin parah.Menambah asupan zinc
Zinc sangat vital untuk struktur dan fungsi sel membran. Sebuah studi kecil di Turki menemukan bahwa partisipan yang berjerawat mungkin lebih kekurangan zinc dari pada yang tidak berjerawat. Sumber zinc yang baik berasal dari daging, telur, jamur, segala olahan gandum, dan tiram.Pilih karbohidrat yang baik
Biji-bijian olahan dan tepung putih dalam roti, pasta, bagel, dan muffin bisa menyebabkan lonjakan cepat di dalam gula darah, yang bisa berkontribusi pada jerawat. Disisi lain, memakan makanan yang mengandung indeks glikemik (glycemic) rendah bisa memperbaiki kulit. Coba makan quinoa, beras merah, barley, dan ubi jalar untuk memenuhi kebutuhan karbohidrat tanpa memperburuk kulit mu.Menambah asupan vitamin A
Vitamin yang larut dalam lemak ini diperlukan untuk kesehatan kulit dan sebuah studi di Clinical and Experimental Dermatology menunjukkan bahwa suplementasi vitamin A bisa memperbaiki kondisi jerawat pasien. Vitamin A banyak berada di ubi jalar, kangkung, bayam, dan jagung.Sudah dijelaskan nih makanan sehat yang bisa mengobati jerawat kalian, dipraktekan ya. Semoga tips kesehatan ini bisa bermanfaat dan menghilangkan jerawat kalian. Bagi kalian yang bermasalah dengan berat badan berlebih bisa banget baca tips 7 cara cepat menurunkan berat badan.
Sumber gambar : pixabay.com
Cara Menghilangkan Jerawat dengan Makanan Sehat
Reviewed by SehatBergizi
on
21.28
Rating:
Tidak ada komentar: